PUSDATIN PB PIDIE – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pidie mengikuti kegiatan Apel Gabungan dalam rangka Gelar Pasukan Ops Mantap Brata Seulawah 2023-2024 di Lapangan Apel Polres Pidie, selasa (17/10/23) pada waktu 08:00 WIB sampai dengan selesai.
Dalam apel yang dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pejabat penting, termasuk Asisten III Drs Sayuti, yang mewakili Pj Bupati, Dandim 0102/Pidie Letkol Inf Abd Jamal Husin, M.Han, Kajari Pidie Gembong Priyanto, S.H., M.Hum.
Serta Danyon Batalyon A Pelopor Brimob, Kompol Muzakkir, Dansubdenpom IM/1-3 Sigli, Kapten CPM Muhadar, para Kepala SKPK Pemkab Pidie, Komisioner KIP Pidie, Ketua Panwaslih Pidie dan para Ketua Parpol Peserta Pemilu di Kabupaten Pidie. Yang di pimpin oleh Kapolres Pidie AKBP. Imam Asfali, S.I.K.
Sedangkan sebagai peserta upacara adalah 1 Pleton Perwira Polres dan Kapolsek Jajaran, 1 Regu Sub Denpom IM/1-3 Sigli, 1 Pleton Kodim 0102/Pidie, 1 Pleton Brimob Polda Aceh.
Kemudian, 1 Pleton Sat Lantas, 1 Pleton Dalmas Awal, 1 Pleton Dalmas Lanjut, 1 Pleton Sat Reskrim dan Sat Narkoba, 1 Pleton Sat Intelkam, 1 Pleton Dishub Pidie, 1 Pleton Sat Pol PP, 1 Pleton Linmas, 1 Pleton Tim SAR dan Randis Polres Pidie sebagai unsur pendukung.
Sedangkan Kalak BPBD mengutus satu regu Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk mengikuti apel gelar pasukan. tidak hanya itu, BPBD turut membawa dua buah mobil yang dilengkapi dengan perlengkapan kesiapsiagaan.
Dalam sambutannya, Kapolres Pidie mengatakan bahwa tujuan dari apel gabungan ini adalah untuk penguatan strategi komunikasi publik untuk memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat. Hal tersebut dilakukan agar masyarakat senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, ikut berpartisipasi dalam menjaga stabilitas kamtibmas pada Pemilu 2024, serta agar masyarakat mengetahui berbagai upaya pengamanan yang telah kita lakukan. Kemudian beliau juga menyampaikan bahwa operasi ini juga bertujuan untuk menyukseskan Pemilu 2024 agar berjalan aman dan damai serta pengecekan kesiapan personel. Operasi ini dilaksanakan selama 222 hari sejak 19 Oktober 2023 sampai dengan 20 Oktober 2024 yang diikuti oleh 261.695 personel diseluruh Indonesia guna mengamankan seluruh tahapan pemilu.(VM)
Hujan Lebat Sebabkan Banjir di Pidie Aceh
Senin, 02 Aug 2021
Jalan Meulaboh ke Geumpang, Kabupaten Pidie, Amblas
Minggu, 07 May 2023
Rotasi Dan Mutasi Penjabat di BPBD Kab. Pidie
Selasa, 15 Feb 2022
Sejumlah Kecamatan Kabupaten Pidie Terendam Banjir
Sabtu, 21 Jan 2023